Thursday, November 22, 2012

Bismillahirrohmanirrohim, Program ini kita mulai...semoga tercapai

Salah Satu Yang Menjadi Kepentingan Mereka..... Kebutuhan Sarana Transportasi.

Lebaran anak yatim dan maknanya

Istilah lebaran anak yatim mungkin akan membuat anda sedikit bertanya-tanya. Padahal sebenarnya hanyalah sebuah istilah yang diberikan dalam bentuk penyelenggaraan sebuah acara. Dimana dalam acara tersebut a
da banyak orang yang memberikan santunan bagi anak yatim. Santunan yang diberikan pada hari yang telah ditentukan. Misalnya pada setiap tahun baru muhamarram antara 9 dan 10 muharram di setiap tahunnya. Adanya kegiatan tersebut di panti anak yatim sebenarnya tidak hanya memberikan santunan berupa finansial namun bisa juga meningkatkan kepercayaan diri mereka. Mereka akan lebih merasakan bahwasanya ada banyak orang yang juga menyayangi mereka. Sehingga tidak ada salahnya jika anda secara rutin bisa berbagi kebahagiaan bersama mereka setiap tahunnya.

Dekat dengan anak yatim sesuai hadist
Ada banyak hadis tentang anak yatim yang bisa anda jadikan sebagai petunjuk untuk meningkatkan keyakinan anda terhadap amalan tersebut. Salah satunya adalah hadist mengenai lebaran anak yatim. Salah satunya yaitu hadist yang diriwayatkan oleh Ibnu Abbas r.a bahwa Rasulullah pernah bersabda ”Dan barangsiapa yang membelaikan tangannya pada kepala anak yatim di hari Asyuro, maka Allah Ta’ala mengangkat derajat orang tersebut untuk untuk satu helai rambut satu derajat. Dan barangsiapa memberikan (makan dan minum) untuk berbuka bagi orang mukmin pada malam Asyuro, maka orang tersebut seperti memberikan makanan kepada seluruh umat Muhammad SAW dalam keadaan kenyang semuanya.” Melalui adanya hadist tersebut apa lagi yang membuat anda munggu untuk berbagi bersama anak yatim?

Menentukan waktu untuk berbagi bersama anak yatim
Lalu jika anda bingung untuk menentukan kapan lebaran anak yatim maka anda pun bisa berpatokan pada sebuah hadist yang meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW menyayangi anak-anak yatim, dan lebih menyayangi mereka pada hari 10 Muharram (Asyura), dan menjamu serta bersedekah pd 10 Muharram bukan hanya pada anak yatim tapi keluarga, anak, istri, suami dan orang orang terdekat. Apalagi karena hal tersebut merupakan sunnah Rasullullah SAW dan pembuka keberkahan hingga setahun penuh maka anda pun bisa mengamalkannya untuk mengadakan lebaran anak yatim.

Wednesday, November 21, 2012

Sedekah dari 100Ribu untuk Mobil Operasional Panti Al Furqon

Menjadi kebutuhan pokok yang harus kami upayakan untuk menunjang berbagai kegiatan, usaha konveksi maupun usaha budidaya lele probiotik, selama ini kami bergantung pada jasa rental tentu biaya semakin tinggi, maka kami berupaya melalui cara HIBAH TUNAI dari nominal 100.000 - kelipatannya hingga anggaran pengadaan mobil operasional dapat tercapai, Info: T/F (0274) 6497150 HP. 085643260099 Email: pay.alfurqon@gmail.com atau Kunjungi Yatim-Piatu & Dhuafa\' di Panti Asuhan Al Furqon Moyudan, tepatnya di dusun Gedongan Sumberagung Moyudan Sleman Yogyakarta 55563 
Terdapat Sertifikat Hibah Tunai akan Kami Sampaikan utuk Donatur, Silahkan Konfirmasikan Donasi Anda jika Melalui Transfer: Mandiri 1370010052542 a.n Lembaga Panti Asuhan Al Furqon Moyudan, Terimakasih...Semoga Menjadi Amal Jariyah

Sedekah Akan dilipat gandakan, tidaklah berkurang

QS. Al Baqoroh 261...

LPA Al Furqon Moyudan Thanks To:

Lembaga Panti Asuhan Al Furqon Terimakasih Kepada:

1. RZIS UGM
    atas Kunjungannya dan partisipasi jariyahnya
2. #SR Sedekah Rombongan
    terselenggaranya acara malam motivasi dan nonton bareng SR serta santunanya
3. Simpul Sedekah
    atas dipublikasikannya kami dan kunjungan serta donasi pengembangan panti
4. serta semua pengunjung yang tak dapat disebutkan satu persatu.
5. Semua Hamba Allah SWT. yang telah mengirimkan Donasi melalui Rekening Panti Asuhan Al Furqon
    Moyudan tanpa menyebutkan nama alamat donatur,

Semoga senantiasa terjalin silaturahim dan menuai berkah, Jazakumullah Khairan Katsiran Wa Jazakumullah Ahsanal Jaza... Semoga meraih apa yang disabdakan Rosululloh bahwa kelak bagai dua jari telunjuk dengan Rosul di surga...Amin.